Rabu, 27 Mei 2015

PENCEGAHAN PENCEMARAN LIMBAH IKM

Pencegahan Pencemaran Limbah IKM oleh
Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Karangasem


Limbah industri adalah salah satu masalah yang tidak bisa lepas dari kehidupan manusia, terutama kehidupan rumah tangga. Hal tersebut sejalan dengan meningkatnya aktivitas ekonomi seperti industri yang mencemari dan rumah tangga yang menghasilkan berbagai limbah lingkungan dan mengganggu kesehatan masyarakat.


Di Kabupaten Karangasem, pembangunan dalam bidang industri memang dapat meningkatkan dan membawa kemajuan bagi daerah serta masyarakatnya. Namun tidak dapat dipungkiri pula bahwa dalam pembangunan industri, dapat juga berdampak buruk pada lingkungan. Efek dari limbah industri tersebut antara lain adalah pencemaran tanah, udara, dan air.


Oleh karena itu, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Karangasem merasa perlu dan bertanggung jawab agar masalah limbah industri tersebut dapat diantisipasi sebelum menjadi tidak terkendali. Berdasarkan hasil monitoring yang dilaksanakan ke IKM (seperti pengrajin batu tabas, pengusaha laundry, pengrajin ate, usaha perbengkelan dan banyak lagi usaha lainnya) oleh Bidang Pengendalian Lingkungan, Kerjasama dan Fasilitasi Modal Usaha Indag pada Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Karangasem, ditemukan masih banyak IKM tersebut yang belum mengelola limbahnya dengan baik.


Selain melaksanakan kegiatan monitoring Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Karangasem melalui bidang yang sama juga melaksanakan kegiatan pembinaan pencegahan pencemaran limbah IKM. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan tambahan wawasan kepada para pelaku usaha, sehingga nantinya agar pelaku usaha tersebut mengelola limbahnya dengan baik serta memberikan empatinya kepada masyarakat agar dapat terhindar dari limbah yang merusak lingkungan. Dalam pembinaan tersebut, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Karangasem juga melibatkan instansi lain seperti Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Karangasem dan Dinas Kesehatan Kabupaten Karangasem.


Untuk tahun anggaran 2015 ini Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Karangasem sudah melakukan pembinaan kepada para pelaku usaha di beberapa tempat di Kabupaten Karangasem. Pembinaan yang sudah dilaksanakan antara ke Kecamatan Rendang, Manggis, Sidemen dan Kubu.






0 komentar:

Posting Komentar